Verifikasi Lapang Calon Korporasi Petani Hortikultura Tahun Anggaran 2023


Created At : 2023-12-19 00:00:00 Oleh : Tim PPID Distan Pangan Informasi Publik Dibaca : 123


Kementrian Pertanian melalui Direktorat Jenderal Hortikultura telah memulai paradigma baru dalam pembangunan hortikultura dengan fokus pada Pembangunan Kelembagaan Ekonomi Petani/Pertanian Korporasi Petani Hortikultura. Hal ini sesuai dengan arahan Presiden Republik Indonesia untuk memberikan nilai tambah kepada produk pertanian dan mendorong usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di sektor pertanian.

Pada Hari Kamis tanggal 23 November 2023 Tim  Direktorat Pengolahan dan Pemasaran Hasil Hortikultura didampingi Sub Koordinator Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura Distanpangan Kabupaten Magelang B. Ananto Kasworo, SP, M.Si dan Tim PPL BPP Kecamatan Pakis melakukan Verifikasi Calon Korporasi Petani Hortikultura di Kecamatan Pakis. Ada 2 lokasi calon korporasi yang dikunjungi yaitu, Koperasi Sayekti Mbagun Projo Desa Ketundan Kecamatan Pakis yang telah mempunyai usaha/kegiatan simpan pinjam, penyediaan sarana prasarana pertanian dan produk sayuran serta kopi arabika. 



Lokasi kedua yaitu di Koperasi Jamur Magelang Raya di Desa Gumelem Kecamatan Pakis yang memproduksi aneka jamur konsumsi.

Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan Korporasi Petani Hortikultura agar mampu meningkatkan kinerja kelembagaan petani dan memastikan bahwa semua petani, termasuk petani kecil dan gurem agar memiliki akses yang lebih baik, mempunyai daya saing dan mampu bersaing.

GALERI FOTO

Agenda

Tidak ada acara